Usai Idul Fitri 2025, DLHK Kota Palu Kerja Cepat Atasi Tumpukan Sampah di Sejumlah Lokasi

Bagikan Via:

PALU, MEDULA.id – Pihak Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Palu bertindak cepat merespons laporan warga terkait tumpukan sampah usai perayaan Idul Fitri 2025 yang terjadi di sekitar BTN Tavanjuka Permai, Kecamatan Tatanga.

Pantauan di lokasi, Minggu (6/4/2025), tampak bahu jalan yang sebelumnya dipenuhi tumpukan sampah telah dibersihkan.

Beberapa petugas DLHK juga melakukan pengawasan di lokasi untuk mencegah warga yang hendak membuang sampah di lokasi.

“Melalui RT kami telah mengimbau warga sekitar untuk tidak membuang sampah di lokasi,” ungkap salah satu petugas DLHK Kota Palu, Fauzi yang ditemui di lokasi, Minggu pagi.

Menurut informasi, kebanyakan pelaku pembuangan sampah berasal dari wilayah lain yang sering melintas di lokasi itu.

Dilansir dari, mediaalkhairaat.id, sebelumnya Kadis DLH Kota Palu Muh Arief Lamakarate mengatakan, pihaknya akan segera memerintahkan anggotanya untuk melihat lokasi yang penuh sampah itu.

“Di Tavanjuka Permai itu tidak semuanya masuk wilayah Kota Palu, sebagian itu sudah masuk wilayah Kabupaten Sigi. Tetapi jika masih masuk wilayah Kota Palu kami akan menanganinya,” ujar Kadis DLH Muh Arief Lamakarate.

Di tempat terpisah Lurah Tavanjuka, Putra Maharandha Airlangga mengatakan, dirinya sudah berkoordinasi dengan DLH guna meminta tolong diantu alat berat, untuk penggusuran sampah-sampah yang ada ruas jalan tersebut.

Asnidar warga Kelurahan Palupi mengatakan, warga belum ada kesadaran. Bisa jadi kata dia, yang membuang sampah, mereka yang tidak mau membayar retribusi sampah, sehingga sampah rumah tangga mereka buang di lahan kosong.

“Ini warga tidak bisa lihat tanah kosong, langsung mereka jadikan tempat pembuangan sampah. Jangan-jangan karena malas bayar retribusi sampah ini,” ungkap Asnidar.

Sementara Ketua Relawan Bebas Sampah Kota Palu Halima Charoline sangat kecewa melihat kondisi di sekitaran perumahan BTN Tavanjuka Permai itu.(**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *