PALU,MEDULA.id – Sigit Purnomo Said, yang lebih dikenal dengan nama Pasha Ungu, kembali menyapa tanah kelahirannya, Sulawesi Tengah. Politisi sekaligus musisi ini tengah mudik ke Kota Palu dalam rangka menghadiri acara Halal bihalal keluarga besar Hi. Syamsudin Said dan Andi Bumbeng Passamalangi, sekaligus turut menyempatkan hadir untuk memeriahkan Kampung Baru Fair (KBF) 2025 yang tengah berlangsung pada malam harinya.
Sebagai anggota DPR RI Komisi VII, Pasha mengaku senang bisa kembali ke kampung halaman dan menyempatkan diri bersilaturahmi dengan masyarakat. Tak hanya hadir sebagai tamu, Pasha juga tampil menghibur warga dengan membawakan lagu daerah berjudul Sampesuvu Roa di panggung utama KBF.
Penampilan Pasha disambut meriah oleh masyarakat yang memadati area acara. Lagu yang sarat makna kebersamaan dan cinta tanah air itu terasa istimewa karena dibawakan langsung oleh putra daerah yang kini mengemban amanah di tingkat nasional.
Kehadiran Pasha menambah semarak Kampung Baru Fair 2025 yang telah menjadi ajang perayaan budaya dan ekonomi kreatif bagi masyarakat Palu dan sekitarnya. Warga pun merasa bangga atas keterlibatan tokoh nasional yang berasal dari sulawesi tengah yang terus menunjukkan kepedulian dan kontribusinya untuk daerah asal, turut hadir tokoh-tokoh nasional lainnya yaitu Muhammad Akbar Supratman selaku Wakil Ketua MPR RI dan juga musisi Nasional Rival Himran.